Monday, March 17, 2008

Kata-kata Bijak...


Jangan sesali apa yang sudah pergi. Jangan tangisi apa yang sudah tiada. Tetapi bangkitlah dan bina kembali apa yang telah hilang dan pergi.
*********************************************************************************

Jika anda bekerja semata-mata untuk uang, anda tidak akan menjadi kaya karenanya. Tetapi jika anda mecintai pekerjaan yang anda lakukan itu, kejayaan akan menjadi milik anda
*********************************************************************************

Kita sering nampak derita hari ini, tapi kita jarang ingat kebahagiaan untuk esok hari, jadi belajarlah untuk menghargai apa yg kita miliki hari ini, karena kita takkan dapat mencapai penghargaan untuk esoknya jika semuanya telah tiada…..

Manusia Bertanya?..


Manusia Bertanya :
Kenapa Aku diuji?

Qur'an Menjawab :
Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan (saja) mengatakan:
"kami telah beriman", sedang mereka tidak diuji lagi? (Al `Ankabuut: 2)

Dan Sesungguhnya kami telah menguji orang-orang yang sebelum mereka,
maka sesungguhnya Allah mengetahui orang-orang yang benar dan
Sesungguhnya dia mengetahui orang-orang yang dusta. (Al `Ankabuut: 3)

Manusia Bertanya :
Kenapa aku tidak diuji saja dengan hal-hal yang baik?

Qur'an Menjawab :
........ boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik
bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat
buruk bagimu; Allah mengetahui, sedang kamu tidak Mengetahui. (Al
Baqarah : 216)

Manusia Bertanya :
Kenapa aku diberi ujian seberat ini?

Qur'an Menjawab :
Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan
kesanggupannya. Ia mendapat pahala (dari kebajikan) yang diusahakannya
dan ia mendapat siksa (dari kejahatan) yang dikerjakannya. ........
(Al Baqarah : 286)

Manusia Bertanya :
Bolehkah aku frustrasi?

Qur'an Menjawab :
Janganlah kamu bersikap lemah, dan janganlah (pula) kamu bersedih
hati, padahal kamulah orang-orang yang paling Tinggi (derajatnya) ,
jika kamu orang-orang yang beriman. (Al `Imraan : 139)

Manusia Bertanya :
Bolehkan aku berputus asa?

Qur'an Menjawab :
........ dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya
tiada berputus asa dari rahmat Allah, melainkan kaum yang kafir.
(Yusuf : 87)

Manusia Bertanya :
Bagaimana cara menghadapi ujian hidup ini?

Qur'an Menjawab :
Hai orang-orang yang beriman, Bersabarlah kamu dan kuatkanlah
kesabaranmu dan tetaplah bersiap siaga (di perbatasan negerimu) dan
bertakwalah kepada Allah, supaya kamu beruntung. (Ali `Imraan : 200)

Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu. dan Sesungguhnya yang
demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yang khusyu', (Al
Baqarah : 45)

Manusia Bertanya :
Bagaimana menguatkan hatiku?

Qur'an Menjawab :
.......Cukuplah Allah bagiKu; tidak ada Tuhan selain Dia. Hanya
kepada-Nya Aku bertawakkal ....... (At Taubah : 129)

Manusia Bertanya :
Apa yang kudapat dari semua ujian ini?

Qur'an Menjawab :
Sesungguhnya Allah Telah membeli dari orang-orang mukmin diri dan
harta mereka dengan memberikan surga untuk mereka...... .... (At Taubah
: 111)


Dari Husain sholih...

Puisi...


Aku Ingin Mencintaimu Dengan Sederhana

Aku ingin, mencintaimu
Dengan sederhana
Dengan kata yang sederhana
Dengan cinta yang sederhana
Aku ingin mencintaimu
Apa adanya
Dengan perasaan yang apa adanya
Tanpa alasan yang terlalu rumit
Tanpa ada hal yang di buat-buat
Aku ingin mencintaimu
Dengan cinta yang dianugerahkan Nya
Dengan Setulusnya
Tak ada pamrih,
Kecuali untuk ridha Nya
Ya Rabb, semoga ini bukan dosa!



dari forum.dudung. net